Menanggapi mahalnya harga minyak goreng, pemerintah berinisiatif menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) minyak goreng kepada masyarakat. Lalu bagaimana cara dapat BLT minyak goreng 2022?
Sebelum tahu cara dapat BLT minyak goreng 2022, Anda perlu memastikan dahulu termasuk kelompok masyarakat yang memenuhi kriteria sebagai penerima bantuan atau tidak. Siapa saja kriteria penerima BLT minyak goreng?
Dikutip dari Suara.com, BLT minyak goreng 2022 akan disalurkan kepada keluarga penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH).
Tak hanya dua kelompok masyarakat tersebut saja, pedagang kaki lima (PKL) yang menjual makanan gorengan pun turut menjadi target BLT minyak goreng.
Adapun target penerima BLT minyak goreng adalah 23 juta orang dengan rincian sebagai berikut:
Kelompok keluarga yang termasuk dalam daftar Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH) sebanyak 20,5 juta. Kelompok PKL yang berjualan makanan gorengan sebanyak 2,5 juta.
Rencananya BLT minyak goreng akan mulai disalurkan bulan ini. Bantuan langsung tunai ini akan diberikan sebesar Rp 100 ribu setiap bulan. Program BLT minyak goreng diadakan selama tiga bulan, yaitu April, Mei, dan Juni serta dibayarkan di muka pada bulan April.