SAH Ajak Masyarakat Sambut Ramadan dengan Gembira

SAH Ajak Masyarakat Sambut Ramadan dengan Gembira

serujambi
Sabtu, 4 Mei 2019 | 18:23 WIB
SAH Ajak Masyarakat Sambut Ramadan dengan Gembira
Sumber: serujambi

Dalam beberapa hari lagi, umat Islam akan melaksanakan ibadah puasa. Segala persiapan guna menyambut bulan istimewa ini dilakukan agar mendapatkan ridho dari Allah SWT.

Bagi tokoh masyarakat Jambi Sutan Adil Hendra (SAH) mengajak umat Islam menyambut Ramadhan dengan sukacita. Ramadhan harus disambut dengan perasaan bergembira.

“Saya atas nama pribadi dan keluarga besar Partai Gerindra mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan 1440 H, mari kita sambut Ramadhan dengan penuh kegembiraan, karena apabila seorang Muslim nggak gembira, ini patut dipertanyakan, karena di Ramadhan ini Allah SWT memberi kebaikan yang banyak,” ungkap alumni pondok pesantren purba baru Madina Tapanuli Selatan tersebut.

 

BERITA LAINNYA

TERKINI