Komisi III DPRD Samarinda Pastikan Flyover Juanda Aman Meski Dindingnya

Ketua Komisi III DPRD Samarinda, Angkasa Jaya memastikan jembatan layang atau flyover penghubung jalan Abdul Wahab Syahranie (AWS)

presisidotco
Rabu, 14 September 2022 | 11:56 WIB
Komisi III DPRD Samarinda Pastikan Flyover Juanda Aman Meski Dindingnya
Sumber: presisidotco

Ketua Komisi III DPRD Samarinda, Angkasa Jaya memastikan jembatan layang atau flyover penghubung jalan Abdul Wahab Syahranie (AWS) dan Jalan Ir H Juanda, aman dlintasi pengendara.

Politisi PDI Perjuangan ini sampaikan, pihaknya sengaja membawa Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Samarinda untuk turun langsung meninjau keretakan yang terjadi pada Senin, 12 September 2022. 

"Secara teknis, disampaikan PUPR konstruksi tidak ada pengaruhnya dan dipastikan aman. Karena yang retak hanya berfungsi menutupi kolong flyover,” tegas Angkasa.

Inspeksi lapangan yang dilakukan oleh Komisi III DPRD Samarinda ini juga ditegaskan Angkasa Jaya, merespon tingginya atensi publik di sosial media, yang khawatir akan keamanan jembatan layang tersebut. 

“Kami lihat di media ada sorotan. Jadi kami mengundang PUPR juga," bebernya.

“Tadi disampaikan PUPR sudah dimasukkan di anggaran perubahan. Mudah-mudahan tahun ini bisa dilaksanakan semua,” tambahnya.

Kabid Bina Marga Dinas PUPR Samarinda, Budy Santoso menegaskan, keretakan pada sisi kiri jembatan flyover itu, terjadi akibat urugan tanah yang masih basah saat pembangunan dilakukan.

BERITA LAINNYA

TERKINI