DPRD Samarinda Setujui Raperda Pertanggung Jawaban Pelaksanaan APBD TA 2021

Wali Kota Samarinda Andi Harun sampaikan apresiasi dan berjanji menindaklanjuti catatan seluruh fraksi di DPRD Samarinda saat menyampaikan pendapat akhir mereka atas Rancangan

presisidotco
Kamis, 21 Juli 2022 | 13:32 WIB
DPRD Samarinda Setujui Raperda Pertanggung Jawaban Pelaksanaan APBD TA 2021
Sumber: presisidotco

Wali Kota Samarinda Andi Harun sampaikan apresiasi dan berjanji menindaklanjuti catatan seluruh fraksi di DPRD Samarinda saat menyampaikan pendapat akhir mereka atas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Pertanggung Jawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2021 saat paripurna di Ruang Rapat Utama DPRD Samarinda pada Rabu, 20 Juli 2022, malam. 

"Terima kasih kepada pimpinan, anggota dan fraksi-fraksi yang menyatakan persetujuannya atas Raperda Pertanggung Jawaban Pelaksanaan APBD 2021 ini," ucap Andi Harun, saat diwawancara awak media, usai paripurna yang dipimpin langsun oleh Ketua DPRD Samarinda, Sugiyono.

"Ini menjadi indikasi baik, kerja sama pemerintah dan DPRD yang menjadi bagian unsur dari pemerintah, semakin baik dan meningkat bagi masyarakat," sambungnya. 

Orang nomor satu di Samarinda ini menegaskan, sebagian besar catatan yang disampaikan oleh masing-masing fraksi sudah mulai berjalan. 

BERITA LAINNYA

TERKINI