Gimana cara mengatasi inflasi agar kondisi keuangan selalu aman? Adanya inflasi di satu sisi emang sangat gak menguntungkan. Pasalnya, dampak inflasi bisa membuat nilai kekayaanmu jadi gak berharga sama sekali.
Inflasi pada kenyataannya menjadi fenomena moneter yang selalu ada. Setidaknya nih, dengan kebijakan-kebijakan pemerintah yang tepat, laju inflasi bisa direm agar gak melesat terlampau tinggi.
Inflasi yang gak terkontrol selain menyebabkan nilai uang gak berharga juga bisa bikin perekonomian terpuruk. Tengoklah yang terjadi di Venezuela. Inflasi yang berubah menjadi hiperinflasi telah memicu terjadinya krisis ekonomi dan politik di negara tersebut.