Aliansi Mahasiswa Sijunjung Unjuk Rasa Tolak UU Omnibus Law

Sekitar 25 orang yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Sijunjung.

minangkabaunews
Selasa, 20 Oktober 2020 | 15:04 WIB
Aliansi Mahasiswa Sijunjung Unjuk Rasa Tolak UU Omnibus Law
Sumber: minangkabaunews

SIJUNJUNG -- Sekitar 25 orang yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Sijunjung. ( AMS ), hari Senin ( 19/10/2020) melakukan unjuk rasa ke DPRD Sijunjung, menyampaikan penolakan UU Omnibulaw Cipta Kerja.

Unjuk rasa yang dipandu koordinator lapangan Fadil Randa itu, mendesak pimpinan DPRD kabupaten Sijunjung, untuk membuat pernyataan sikap DPRD bersama bupati Sijunjung menolak UU Omnibuslaw yang disampaikan kepada presiden dan pimpinan DPR RI di Jakarta.

Ketua DPRD Sijunjung Bambang Surya Irwan bersama pimpinan lainya yang menerima mahasiswa itu, berjanji akan membuat surat pernyataan sikap itu secepatnya, sekaligus akan menyampaikannya ke DPR RI di Jakarta. Sementara pernyataan sikap dari bupati, pimpinanan DPRD akan membicarakan langsung dengan bupati secepatnya.

BERITA LAINNYA

TERKINI