Diam-diam Jokowi Lagi Bangun Kawasan Industri Raksasa, di Mana?

Sejumlah kawasan industri terpadu gencar dibangun pemerintah era Presiden Joko Widodo (Jokowi).

minangkabaunews
Jumat, 4 September 2020 | 18:43 WIB
Diam-diam Jokowi Lagi Bangun Kawasan Industri Raksasa, di Mana?
Sumber: minangkabaunews

NASIONAL - Sejumlah kawasan industri terpadu gencar dibangun pemerintah era Presiden Joko Widodo (Jokowi). Salah satu yang akan dibangun adalah kawasan industri raksasa di Indonesia bagian timur khususnya di Papua, tepatnya di Teluk Bintuni, Papua Barat.

Dikutip dari laman CNBC Indonesia, Jumat (4/9/2020), berdasarkan data Komite Percepatan Penyediaan Infrastruktur Prioritas (KPPIP), Kawasan Industri Teluk Bintuni ini terletak di Desa Onar Baru Distrik Sumuri, Kabupaten Teluk Bintuni Papua Barat dengan luas lahan sekitar 2.112 hektare. Luasan itu lebih besar dibandingkan Kawasan Industri Morowali di Sulawesi Tengah yang memfokuskan pada industri forrenikel seluas 1.200 hektare.

Proyek Kawasan Industri Teluk Bintuni dimasukkan dalam daftar rekapitulasi usulan tambahan anggaran Kementerian Perindustrian Tahun 2021, yang dibahas melalui rapat kerja Komisi VI DPR RI bersama Menteri Perindustrian pada Kamis (3/9/20). Sayangnya, rapat tersebut berlangsung tertutup.

BERITA LAINNYA

TERKINI