Madiunpos.com, SOLO — Organisasi kemasyarakatan (ormas) Islam di Kota Solo mulai merapatkan barisan menjelang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah, Juni mendatang.
Pimpinan Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Solo segera melakukan konsolidasi untuk menentukan pilihan dalam pesta demokrasi tersebut. “Kami belum menentukan dukungan terhadap salah satu cagub [calon gubernur]. Karena kita tahu dua calon wakil gubernur [cawagub] merupakan tokoh NU yang mempunyai kharisma besar,” kata Ketua PCNU Solo, Helmy Ahmad Sakdillah, ketika dijumpai wartawan di Balai Kota, Kamis (11/1/2018).
Saat ini tokoh NU sedang diburu para elite politik. Terbukti dua tokoh NU menjadi cawagub, yakni Taj Yasin (Gus Yasin) putra ulama K.H. Maimoon Zubair yang mendampingi Cagub petahana Ganjar Pranowo. Sementara cagub Sudirman Said juga menggandeng tokoh NU, Hj. Ida Fauziyah, yang merupakan ketua Fatayat NU Jawa Tengah tiga periode.