Agnes Ditahan Atas Kasus Penganiayaan David

The post Agnes Ditahan Atas Kasus Penganiayaan David appeared first on LIGO.ID.

ligo
Kamis, 9 Maret 2023 | 18:36 WIB
Agnes Ditahan Atas Kasus Penganiayaan David
Sumber: ligo

Jakarta – ligo.id – Subdit Renakta Ditreskrimum Polda Metro Jaya memutuskan untuk menahan Agnes.

Agnes adalah pacar Mario Dandy Satriyo yang berstatus anak berkonflik dengan hukum atau pelaku di kasus penganiayaan David, anak pengurus pusat GP Ansor.

Bukan di Rutan Polda Metro Jaya, Agnes bakal ditahan di Lembaga Penyelenggaraan Kesejahteraan Sosial (LPKS), Cipayung, Jakarta Timur.

Ini terkait statusnya yang masih di bawah umur.

Agnes keluar dari Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya Rabu (8/3/2023) sekitar pukul 21.27 WIB dengan kawalan cukup ketat.

Wajahnya tak terlihat karena dia menutupinya dengan hoodie warna abu-abu.

BERITA LAINNYA

TERKINI