Meski PPKM Mikro, Jembatan Rumpiang Tetap Jadi Tempat Nongkrong

Suasana akhir pekan (weekend) di Jembatan Rumpiang, Kota Marabahan tidak berubah seperti biasanya. Walaupun pemerintah daerah setempat sedang menerapkan PPKM Mikro.

koranbanjar
Senin, 19 Juli 2021 | 13:10 WIB
Meski PPKM Mikro, Jembatan Rumpiang Tetap Jadi Tempat Nongkrong
Sumber: koranbanjar

Meski Kota Marabahan, Kabupaten Barito Kuala menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro, namun sepertinya Jembatan Rumpiang masih tetap menjadi idola tempat nongkrong bagi masyarakat setempat.

MARABAHAN, koranbanjar.net – Suasana akhir pekan (weekend) di Jembatan Rumpiang, Kota Marabahan tidak berubah seperti biasanya. Walaupun pemerintah daerah setempat sedang menerapkan PPKM Mikro.

Pantauan Koranbanjar.net Minggu (18/07/2021) sore, para muda-mudi di Kota Marabahan dan sekitarnya masih sangat menikmati sunset di kawasan Jembatan Rumpiang.

Suasana di atas Jembatan Rumpiang, Batola. (foto: faqih)

Menurut pedagang jajanan di sekitar Jembatan Rumpiang, Mansur (35), kalau bukan hari libur, para remaja tersebut jarang jarang nongkrong di Jembatan Rumpiang. Kecuali weekend, Jembatan Rumpiang ramai dengan anak-anak muda.

Seorang warga Kota Marabahan yang kebetulan santai di Jembatan Rumpiang, Roy mengaku, mereka sudah biasa nongkrong di tempat tersebut. “Kami hanya santai aja di sini, karena hari Minggu ya..kami jalan-jalan sama kawan sekalian nongkrong sebentar,” ungkapnya.(mj-39/sir)

3M Bali Banten Batola Berkumpul Covid Covid-19 Dinas Kesehatan Disiplin DKI Jakarta Gugus Tugas DKI Jakarta Gugus Tugas Kalbar Gugus Tugas Kalsel Gugus Tugas Kalteng Gugus Tugas Kaltim Jawa Barat Jawa Tengah Jawa Timur Jembatan Rumpiang kalbar kalimantan selatan kalsel Kalteng Kepulauan Riau Kerumunan Lockdown Lonjakan Kasus COVID-19 Marabahan Memakai Masker Mencegah Mencuci Tangan Menjaga Jarak Menteri Kesehatan Mikro muda mudi Nakes Pemberlakuan Pembatasn Kegiatan Masyarakat Mikro Pemerintah Daerah Pemerintah Provinsi pemerintah pusat Penanganan Penularan Positif PPKM Prokes Protokol Kesehatan PSPB Remaja Rumah Sakit Satgas Satgas Penanganan COVID-19 Sinovac Swab Anitgen Swab PCR Tenaga Kesehatan Terjangkit Terpapar Vaksinasi Varian Baru Virus Corona WHO yogyakarta

BERITA LAINNYA

TERKINI