home Nasional Ibukota Memutuskan Hubungan antara Deforestasi dan Komoditas Sawit Sabtu, 15 Januari 2022 | 10:12 WIB Perkebunan kelapa sawit di Indonesia. [perkebunan.litbang.pertanian.go.id] Loading... Loading...
KlikBabel.com - Kelapa Sawit dengan nama latin Elaeis guineensi, merupakan pohon penghasil minyak nabati yang bisa dikatakan produktif dan tumbuh subur di daerah tropis seperti Indonesia. Selain itu, sawit termaksud tumbuhan yang tidak membutuhkan banyak perawatan dan dapat berproduksi hingga 30 tahun. Kandungan dalam minyak kelapa sawit cukup unik, terdiri dari 50% jenuh, dan 40% minyak tak jenuh. Kandungan ini akan memudahkan dalam proses difraksionasi menjadi fraksi cair, seperti minyak goreng dan fraksi padat seperti margarin. Olahan berbahan dasar sawit dapat mudah kita temui di kehidupan sehari-hari mulai dari produk pangan hingga produk kecantikan. Sawit jauh lebih sehat dibandingkan dengan minyak nabati lainnya.
Sawit sebagai tumbuhan industri, banyak dilirik perusahaan lokal dan global. Di Indonesia, sawit merupakan komoditas yang ditanam di lahan seluas 16,38 juta hektar, 42 persen di antaranya oleh perkebunan. Perluasan lahan area kelapa sawit juga didorong dengan tingginya permintaan konsumen. Indonesia sendiri merupakan konsumen utama minyak kelapa sawit, dan untuk memenuhi permintaan tersebut sebagai produsen terbesar kelapa sawit yang mencapai 34 juta ton/tahun, tidak akan sulit bagi Indonesia, apalagi hasil produksi sawit sebagian besar diekspor dalam bentuk Crude Palm Oil (CPO), yang meraup devisa mencapai Rp 284 triliun rupiah pada tahun 2018.