KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Penyebab kecelakaan lalu lintas yang melibatkan mobil Damkar milik Pemko Banjarmasin di traffic light Jalan A Yani Km 2,5 Banjarmasin akhirnya terungkap.
Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Banjarmasin Muhlis Rida mengungkapkan, armada yang dikendarai anggotanya saat itu dalam kondisi rem blong, sehingga menabrak 5 buah mobil yang berada di depannya saat di lampu merah.
Selain itu, unit Damkar itu sudah tua dan tidak layak jalan disebut juga menjadi penyebab tidak berfungsinya pengereman pada mobil.
“Hasil pemeriksaan kepolisian memang ada kelalaian, serta unit yang digunakan sudah tua, remnya ternyata blong,” kata Muhlis Rida.