Polisi Bongkar Baliho Kemerdekaan Negara Republik Melanesia di Serui “Kita ini NKRI, sedangkan mereka pasang baliho katanya sudah merdeka. (Padahal) mereka berada di atas Negara NKRI jadi tidak bisa, petunjuk dari pihak Polres Kepulauan Yapen bahwa menyampaikan secara persuasif dan humanis untuk mereka bisa menurunkannya,” kata Lintong. KABUPATEN KEPULAUAN YAPEN By Redaksi On 15 Okt 2022 Anggota Polres Kepulauan Yapen membongkar baliho kemerdekaan Negara Republik Melanesia di Serui, Sabtu 15 Oktober 2022. (Dok Humas Polda Papua) 426 Share
KABARPAPUA.CO, Serui – Polres Kepulauan Yapen membongkar paksa baliho kemerdekaan yang bertentangan dengan ideologi Negara Kesatuan Republik Indonesia, Sabtu 15 Oktober 2022.
Baliho yang dipasang di halaman Gereja Kristen Melanesia Oikumene Jemaat Sion Serui disinyalir dinaikkan oleh simpatisan yang mengatasnamakan dari Negara Republik Melanesia atau Bintang 14 Melanesia Rayon Yapen.
Berdasarkan informasi di lapangan, baliho dipasang pagi hari sekitar pukul 06.30 WIT yang sebelumnya melakukan ibadah serta dilanjutkan kembali ibadah setelah di buka tirai dari baliho tersebut.