Amlapura - Bupati Karangasem I Gede Dana mengingatkan masyarakat agar jangan mempercayai orang-orang atau oknum tertentu yang menjanjikan bisa membantu meloloskan CPNS.
Diketahui, Kabupaten Karangasem tahun 2021 mendapat jatah 1080 cpns. Diantaranya 965 cpns bersumber dari Pengawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Sehingga mereka yang barasal dari pegawai kontrak bisa melamar.
Menurut Bupati Dana awalnya jatah karangasem dari PPPK sebanyak 700 orang. Namun pihaknya mengusulkan tambahan karena karangasem kekurangan guru dan tenaga kesehatan.