MEDAN, KabarMedan.com | Perkumpulan Pemuda Pemudi Kampung Sejahtera (P3KS) bersama warga melaksanakan gotong royong membersihkan kampung.
Rutinitas ini dilakukan setiap minggu pagi untuk mendukung program prioritas Wali Kota Medan, dalam penanganan sampah dan mewujudkan Medan Bersih.
“Setiap minggu kami melaksanakan kegiatan gotong royong, mulai dari jam 07.30 WIB, antusias warga ini menjadi semangat bagi kami P3kS dalam melakukan perubahan, diawali dari program kebersihan kampung dulu, nah kalau kampung sudah bersih dan hidup pun sehat, terlebih lagi untuk merubah perilaku warga, agar tidak lagi membuang sampah sembarangan,” harap Aminurasid, Ketua P3KS, usai melaksanakan kegiatan gotong royong di Kampung Sejahtera, Jalan H Zainul Arifin, Kelurahan Petisah Tengah, Kecamatan Medan Petisah, Minggu (3/10/2021).