Semarang, Jatengnews.id – Pengkot Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (Ikasi) Semarang terus memantau perkembangan atlet anggar (fencer) jelang Popda Jateng.
Pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Kota Semarang 2022 cabang anggar di Aula SMP 4 Semarang yang berakhir Rabu (18/5/2022) malam, fencer muda menunjukkan perkembangan yang bagus. Butuh dorongan untuk makin berkembang.
Dalam event tahunan tersebut dipertandingkan enam nomor yakni degen putra/putri, floret putra/putri, dan sabel putra/putri. Pada degen putra, Bagas Wahyu menjadi yang terbaik. Pada bagian putri, Chrisma Julia berhak atas medali emas.