INFOSULAWESI.com, MAKASSAR -- Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Sulawesi Selatan yang ke-353 tahun, Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Sulawesi Selatan (Prov. Sulsel) akan menggelar Kirab Pelajar Andalan dan Anti Malas Gerak (Mager).
Kirab Pelajar Andalan dan Anti Mager tersebut akan mengangkat tema "Sulsel Optimis, Sulsel Tangguh, Pelajar Unggul", dengan motto "Bersatu Merajut Persaudaraan Pelajar Andalan Untuk Sulsel Maju". Kirab Pelajar Andalan tersebut berlandaskan filosofi 8 (delapan) suku yang ada di Sulsel, di antaranya suku Bugis, Makassar, Toraja, Luwu, Mandar dan Konjo. Beberapa dari suku-suku tersebut menyebar ke 4 (empat) penjuru mata angin, yaitu timur, barat, utara dan selatan.
Kepala Disdik Prov. Sulsel, Setiawan Aswad mengatakan Kirab Pelajar Andalan Sulsel merupakan hal yang penting untuk merajut kembali ikatan primordial yang mulai longgar akibat terjadi pergeseran nilai masyarakat Sulsel, khususnya anak bangsa pelajar andalan di Sulsel.