PURBALINGGA, hestek.id – Meningkatnya kasus Corona di Kabupaten Purbalingga menggugah kepedulian pemilik Warung Makan Cempulek Jauhari Efendi. Dia mengubah rumah makan miliknya yang berada di tengah sawah menjadi dapur umum yang menyiapkan dan mendistribusikan makanan untuk warga yang menjalani isolasi mandiri (isoman).
Ide tersebut dia kemudian share melalui media sosial. Gayung bersambut banyak pihak untuk memberikan donasi pada kegiatan yang telah berjalan selama 15 hari itu. Bahkan sebagian besar bantuan datang dari kenalannya yang merupakan warga negara Jepang.
“Kebetulan memang saya lawyer, ada beberapa klien Jepang, saya kirim info bahwa saya buka dapur umum untuk yang kena covid di Purbalingga, mereka itu tidak banyak tanya yang mereka sampaikan “saya kirim kemana” dan mereka sendiri yang saling menginfokan di komunitas mereka,” kata Penggagas Dapur Umum, Jauhari Efendi kepada wartawan di dapur umum, Sabtu (24/7/2021).