‘Mercon Berdarah’ Ternyata Dirakit untuk Meriahkan Momen Lebaran

KEBUMEN, hestek.id – Tragedi ‘Mercon Berdarah’ yang merenggut tiga nyawa di Ngabean, Mirit, Kebumen harus menjadi pelajaran bagi seluruh masyarakat. Sebab, insiden y

hestek
Kamis, 13 Mei 2021 | 18:20 WIB
‘Mercon Berdarah’ Ternyata Dirakit untuk Meriahkan Momen Lebaran
Sumber: hestek

KEBUMEN, hestek.id – Tragedi ‘Mercon Berdarah’ yang merenggut tiga nyawa di Ngabean, Mirit, Kebumen harus menjadi pelajaran bagi seluruh masyarakat. Sebab, insiden yang menyisakan duka mendalam bagi keluarga korban ini dirakit para pemuda dengan niat memeriahkan Lebaran.

Sesuatu yang seharusnya menjadi pemeriah hari kemenangan ini justru malah merenggut nyawa mereka.

Korban meninggal masing-masing bernama Muhammad Taufik Hidayat (27), Rizky (19) dan Sugiyanto (23). Sedangkan korban mengalami luka-luka yakni Bambang priyono (29), Rio Dwi Pangestu (22), Alib (24), Irwan (25) dan Ratna.

Bupati Kebumen, Arif Sugiyanto angkat bicara soal kejadian ini. Menurutnya, para korban saat ini dirawat di RS PKU Kutowinangun dan RSUD dr Soedirman, Kebumen.

Arif menegaskan, insiden Mercon Berdarah ini harus menjadi pelajaran bagi seluruh elemen masyarakat. Ia pun meminta masyarakat untuk melapor ke Polisi saat mengetahui peracikan atau peredaran mercon.

“Lapor ke instansi terkait peracikan dan peredaran petasan dan bahannya. Mohon doa agar para korban diberikan kesembuhan,” katanya dalam postingan Facebook pribadi Arif Sugiyanto.

Kapolres Kebumen, AKBP Piter Yanottama menduga, petasan meledak karena kecerobohan saat memasukan serbuk ke dalam selongsong.

“Mengenai jumlah serbuk yang meledak masih menunggu Tim Labfor Polda Jateng yang akan melakukan olah TKP lanjutan di lokasi kejadian dalam waktu dekat,” kata Piter.(hestek.id)

The post ‘Mercon Berdarah’ Ternyata Dirakit untuk Meriahkan Momen Lebaran appeared first on #hestek.id.

BERITA LAINNYA

TERKINI