GOSULUT.ID – Karena memiliki hubungan yang harmonis antara kedua lembaga yaitu eksekutif dan legislatif di Provinsi Gorontalo. Maka roda pemerintahan berjalan dengan baik dan lancar. Pemprov Gorontalo menjadi provinsi pertama yang menyerahkan Perda APBD 2021 ke Kemendagri, Senin (16/11/2020).
Pembahasan Ranperda APBD 2021 itu sebelumnya sempat “mogok”. Beberapa fraksi menolak membahas dan mengesahkan usulan tersebut. Belakangan, kebekuan itu mencair dengan disahkannya Ranperda APBD 2021, pekan lalu.
Rahasia keharmonisan itu terletak pada komunikasi dan komitmen bersama antara Gubernur Gorontalo Rusli Habibie (RH) dan 45 anggota DPRD. Dua lembaga itu saling melepas ego masing-masing dan mengutamakan kepentingan rakyat.