GOPOS.ID, KWANDANG – Polres Gorontalo Utara, dipimpin langsung Kapolres Gorontalo Utara (Gorut) AKBP Juprisan Pratama Ramadhan Nasution, santuni warga yang kurang mampu di Desa Ombulodata, Kecamatan Kwandang, Kabupaten Gorontalo Utara, Jum”at (10/02/2023).
Kegiatan itu adalah bakti sosial (baksos), sebagai wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat yang kurang mampu, khususnya di wilayah hukum Polres Gorontalo Utara.
“Ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat. Sebab, Polri tidak hanya sebagai penegak hukum akan tetapi hadir membantu masyarakat,” tutur Kapolres.