Kelangkaan minyak goreng sawit menjadi fenomena yang berulang. Bersamaan dengan itu picu kenaikan harga yang tak wajar menyandera kita, mendera bangsa.
Siklus yang sama ini berlatar kenaikan harga minyak sawit mentah di dunia. Meski sebagian besar diproduksi di Indonesia, kendali minyak sawit ada pada pasar internasional. Rupiah tak kuasa menentukan harga.
Bak buah simalakama, kenaikan harga minyak sawit ternyata belum tentu dinikmati secara langsung oleh petani sawit swadaya.