Covesia.com - Minyak goreng di berbagai daerah di Indonesia sempat mengalami kelangkaan. Kelangkaan tersebut juga terjadi di Sumatera Barat. Namun belakangan minyak goreng kembali tersedia dengan harga yang cukup menguras kantong.
Jika awalnya harga minyak goreng curah Rp11.500 per kilogram, kemudian minyak kemasan Rp14 ribu per liter, saat ini harganya melambung tinggi.
Tak sedikit masyarakat, khususnya ibu-ibu yang mengeluhkan harga tersebut. Kelangkaan minyak goreng sudah terjadi semenjak akhir tahun lalu. Bahkan pemerintah sempat menetapkan satu harga untuk minyak goreng, namun kembali minyak goreng mengalami kelangkaan.