Warga Agam Serahkan 2 Ekor Bayi Burung Langka Ke Resor KSDA

Warga Sawah Taruko, Jorong Sago, Nagari Manggopoh, Kabupaten Agam, Sumatera Barat menyerahkan dua ekor anak burung rangkong kangkareng perut putih

covesia
Rabu, 26 Januari 2022 | 08:59 WIB
Warga Agam Serahkan 2 Ekor Bayi Burung Langka Ke Resor KSDA
Sumber: covesia

Covesia.com - Warga Sawah Taruko, Jorong Sago, Nagari Manggopoh, Kabupaten Agam, Sumatera Barat menyerahkan dua ekor anak burung rangkong kangkareng perut putih (Anthracoceros albirostris) ke Resor Konservasi Sumber Daya Alam (KSDA), Senin (24/1/2022) malam.

Kepala Resor KSDA Agam, Ade Putra mengatakan, satwa langka yang masih bayi tersebut ditemukan Feri Angriawan (22) di lokasi lahan perkebunan kelapa sawit milik Plasma Tiku Lima Jorong Kecamatan Tanjung Mutiara pada hari Kamis (20/1/2022) dalam sebuah lobang kayu yang telah tumbang.


"Melihat ada 2 ekor anak burung Feri ini langsung membawa pulang dan memberitahukan kakak iparnya Riki Rikardo (35) untuk dirawat," ujarnya.
Melihat burung yang tidak biasa Riki kemudian mencaritahu di Google dan diketahui satwa tersebut merupakan burung Rangkong Kangkareng Perut Putih termasuk jenis satwa dilindungi. 

BERITA LAINNYA

TERKINI