Mengenal Exchange Kripto Pertama di Dunia!

Selalu ada pertama untuk setiap sesuatu yang baru, termasuk untuk industri kripto.

coinvestasi
Minggu, 5 Maret 2023 | 12:38 WIB
Mengenal Exchange Kripto Pertama di Dunia!
Sumber: coinvestasi

Selalu ada pertama untuk setiap sesuatu yang baru, termasuk untuk industri kripto. Salah satu komponen penting jalannya industri ini adalah keberadaan exchange atau pertukaran yang memungkinkan proses beli dan jual aset kripto. 

Dilansir dari situs Guiness World Record, exchange kripto pertama yang tercatat adalah Bitcoimarket. Situs ini diusulkan oleh pengadopsi Bitcoin awal dengan nama samaran dwdollar lewat forum Bitcointalk pada 15 Januari 2010. Situs ini resmi beroperasi pada 17 Maret 2010.

Sebelum Bitcoinmarket, tidak ada kesepakatan nyata mengenai nilai BTC. Namun ketika situs tersebut resmi beroperasi, harga BTC berharga sekiat US$0,003. Metode pembayaran dilakukan dengan Paypal dengan pertukaran USD/BTC. 

BERITA LAINNYA

TERKINI