CIANJURTODAY.COM, Cianjur – Unjuk Rasa Jilid II yang dilakukan Aliansi Masyarkaat Cianjur Menggugat di Pendopo Cianjur, Rabu (25/1/2023) masih belum membuahkan hasil. Lagi-lagi, Bupati Cianjur H Herman Suherman enggan menemui massa aksi.
Sekitar 10 ribu massa dari 34 komunitas warga dan organisasi kemasyarakatan turun untuk menuntut kejelasan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cianjur soal percepatan bantuan dana dan penanganan pascabencana gempa Cianjur.
Unjuk rasa pun mendapatkan sambutan dari jajaran pejabat Pemkab Cianjur. Namun, kekecewaan muncul karena bukan Bupati Cianjur H Herman Suherman yang hadir dalam audiensi. Akibatnya, massa aksi memutuskan untuk menginap di pendopo dengan dibagi dua shift, pagi dan malam.