Herol Kaawoan Apresiasi Pemulangan 33 WNI Asal Sulut

“Dan juga kepada semua yang terlibat dalam kepulangan 33 WNI asal Sulut di Bumi Nyiur melambai,” timpal Herol.

beritamanado
Selasa, 27 Desember 2022 | 09:39 WIB
Herol Kaawoan Apresiasi Pemulangan 33 WNI Asal Sulut
Sumber: beritamanado

Manado, BeritaManado.com — Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Herol Kaawoan mengapresiasi upaya dan kerja keras Wakil Ketua DPR-RI yang juga sebagai Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad terkait Pemulangan 33 Warga Negara Indonesia (WNI) asal Sulut.

Menurut Herol, tentunya wujud dari komitmen partai Gerindra untuk setia bersama rakyat terkait kepulangan 33 WNI asal Sulawesi utara yang dibantu dan difasilitasi patut kita apresiasi dan syukuri.

“Sebagai kader partai Gerindra yang duduk di DPRD Provinsi Sulut dan tergabung dalam Komisi I DPRD Provinsi Sulut yang membidangi Pemerintahan, Hukum, HAM dan Kamtibmas Berbangga dan bersyukur juga Mengapresiasi Pimpinan kami bisa bantu fasilitasi kepulangan 33 WNI asal Sulut yang di sekap di Kamboja,” ucap Herol Senin, (26/12/2022) kepada BeritaManado.com.

BERITA LAINNYA

TERKINI