Nelayan Bintan Geruduk Kapal Sedot Pasir Proyek Pendalaman Alur

Nelayan di Bintan beramai-ramai menumpangi pompong menuju kapal milik PT Kurnia Jaya yang berada di tengah laut.

batamnews
Selasa, 17 September 2019 | 18:39 WIB
Nelayan Bintan Geruduk Kapal Sedot Pasir Proyek Pendalaman Alur
Sumber: batamnews

Bintan - Nelayan di Bintan beramai-ramai menumpangi pompong menuju kapal milik PT Kurnia Jaya yang berada di tengah laut. Mereka merangsek masuk dan menduduki kapal penyedot pasir laut di wilayah perairan Timur Kabupaten Bintan, Senin (16/8/2019).
 
Puluhan nelayan ini tergabung dalam Kesatuan Nelayan Tradisional Indonesia (KNTI) Bintan. Mereka menuntut penutupan proyek pengerukan alur kapal dengan lebar 150 meter x panjang 3,5 Km

Ketua KNTI Bintan, Buyung Adli mengatakan, aktivitas pembangunan industri di Galang Batang tidak memikirkan kegiatan nelayan. Pembangunan itu menurut mereka telah melanggar aturan seperti reklamasi area Pantai Tanjung Tangkap dan penimbunan mangrove di Galang Batang.

 

BERITA LAINNYA

TERKINI