Saat Nelayan Sangihe Divaksin di Atas Perahu

Pangkalan TNI AL Tahuna kembali melakukan serbuan vaksinasi tahap II di area dermaga Pelabuhan Petta, Kecamatan Tabukan Utara, Kabupaten Kepulauam Sangihe,Rabu (25/08/21).

barta1
Jumat, 27 Agustus 2021 | 20:27 WIB
Saat Nelayan Sangihe Divaksin di Atas Perahu
Sumber: barta1

Sangihe, Barta1.com – Pangkalan TNI AL (Lanal) Tahuna kembali melakukan serbuan vaksinasi (servak) tahap II di area dermaga Pelabuhan Petta, Kecamatan Tabukan Utara, Kabupaten Kepulauam Sangihe, Rabu (25/08/21).

Yang menarik, pada pelaksanaan servak tahap II ini tidak hanya masyarakat biasa yang dilayani, tapi warga pesisir bersama warga nelayan juga turut divaksin, bahkan khusus bagi nelayan yang hendak melaut dan tak sempat ada waktu, tim servak Lanal Tahuna langsung melayaninya di atas perahu.

Komandan Lanal Tahuna Kolonel Laut (P) Sobarudin, M.Tr.Hanla sendiri mengakui kegiatan Servak pagi ini agak berbeda dengan biasanya, karena tim medis Lanal juga turut melakukan vaksinasi kepada nelayan yang akan melaut.

BERITA LAINNYA

TERKINI