Kawasan Industri di Banten Harus Siap Hadapi Bencana

Diskusi ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana di kawasan industri.

bantennews
Kamis, 13 Juli 2023 | 08:00 WIB
Kawasan Industri di Banten Harus Siap Hadapi Bencana
Sumber: bantennews

SERANG – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Banten menggelar diskusi penguatan kapasitas Kawasan Industri Kabupaten Serang, Provinsi Banten di ruang Pusdallops BPBD Banten, Kota Serang, pada Rabu (12/7/2023).

Diskusi ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana di kawasan industri.

Menurut Sekretaris BPBD Banten, Heri Julianto, Kabupaten Serang telah memiliki peraturan daerah terkait penanggulangan bencana. Salah satunya adalah pembentukan komunitas tanggap darurat di kawasan industri, terutama di kawasan modern Cikande atau kawasan industri lainnya. Hal ini bertujuan agar ketika terjadi bencana, kawasan industri sudah siap mengantisipasi dan memberikan respons yang cepat.

BERITA LAINNYA

TERKINI