Gresik - (afederasi.com) - Rendahnya produktivitas udang vaname di Kabupaten Gresik, Jawa Timur membuat pemerintah setempat mendorong petani agar menggenjot produksi.
Kepala Dinas Perikanan, Nadlelah mengatakan, tak hanya di Gresik, rendahnya produktivitas udang vaname juga terjadi di berbagai daerah.
Dia berkata, produktivitas udang vaname masih kurang. Di tahun 2022, produkvitas vaname masih 14.077 ton sementara targetnya 20.000 ton.