Pastikan Bebas dari Narkoba, BNN Kota Langsa Tes Urine Sopir Angkutan Mudik

Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Langsa, melakukan pemeriksaan tes urine terhadap sopir yang angkutan mudik lebaran 1444 Hijriyah.

acehinfo
Kamis, 20 April 2023 | 12:17 WIB
Pastikan Bebas dari Narkoba, BNN Kota Langsa Tes Urine Sopir Angkutan Mudik
Sumber: acehinfo

LANGSA | ACEH INFO – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Langsa, melakukan pemeriksaan tes urine terhadap sopir yang angkutan mudik lebaran 1444 Hijriyah.

Hal ini dilakukan untuk memastikan kondisi sopir bebas narkoba dalam rangka mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas selama arus mudik maupun balik Lebaran tahun ini.

“Sekitar 30 sopir yang kita lakukan tes urine di Terminal Tipe A Kota Langsa, Rabu, 19 April 2023 malam,” sebut Kepala BNN Kota Langsa, AKBP Werdha Susetyo, melalui Penanggung Jawab Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M), Cut Maria.

BERITA LAINNYA

TERKINI