Melalui One GAC 2.0, pihaknya akan secara serius menyediakan teknologi dan produk berkualitas untuk pasar Indonesia.
"Kami berkomitmen akan berkontribusi untuk Indonesia. Kami akan bekerja sama dengan Indomobil Group," jelas Wei.
Rencana perkenalan One GAC 2.0 di Indonesia sejalan dengan amanat yang diberikan oleh GAC Group kepada GAC International. Belum lama ini GAC International dipercaya oleh GAC Group untuk memimpin ekspansi GAC Group ke pasar global, salah satunya adalah Indonesia.
Ekspansi tersebut membuka peluang bagi merek lain di bawah naungan GAC Group untuk menjangkau lebih banyak konsumen di berbagai belahan dunia.
Oleh karena itu, GAC International berencana menghadirkan beberapa model terbaru dari merek-merek di bawah naungan GAC Group untuk memasuki dan bersaing di pasar otomotif Indonesia.
Hal ini menunjukkan bahwa GAC Group memandang Indonesia sebagai pasar strategis dan berperan penting dalam ekspansi global brand-brand di bawah naungannya.
GAC Group sendiri saat ini memiliki tiga sub merek yang terdiri dari GAC Motor, GAC Aion, dan GAC Hyptec. Menarik untuk menunggu rencana AION membawa kendaraan listrik tujuh penumpang ke Indonesia.