Mobil Bekas Underrated: Ini SUV Gagah Cocok untuk Diajak Main di Lumpur, Nmax Kalah Murah!

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Senin, 21 April 2025 | 20:43 WIB
Mobil Bekas Underrated: Ini SUV Gagah Cocok untuk Diajak Main di Lumpur, Nmax Kalah Murah!
Daihatsu Feroza, SUV gagah yang harganya bikin tergoda. (Favcars)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jika Anda mencari SUV tangguh yang dapat diandalkan untuk petualangan off-road tetapi tetap ramah di kantong, Daihatsu Feroza adalah jawaban yang layak dipertimbangkan.

Dengan harga mobil bekas yang mulai dari Rp 30 jutaan di pasaran, kendaraan ini bahkan lebih murah dibandingkan motor Yamaha Nmax yang termurah seharga Rp 33 jutaan.

Tidak hanya itu, Feroza hadir dengan spesifikasi yang memukau, menawarkan kemampuan off-road yang jarang ditemukan di mobil dengan harga serendah ini.

Performa Mesin yang Mumpuni

Daihatsu Feroza, SUV gagah yang harganya bikin tergoda. (Favcars)
Daihatsu Feroza, SUV kembaran Daihatsu Taft tapi pakai bensin. (Favcars)

Daihatsu Feroza dibekali mesin 1.6 i 16V dengan konfigurasi inline 4-silinder berkapasitas 1.589 cc.

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimum 95 Hp pada 5.700 rpm dan torsi puncak sebesar 128 Nm pada 4.800 rpm.

Meski tidak dirancang untuk balapan, Feroza tetap memiliki performa yang andal untuk melibas medan berat, baik di lumpur maupun jalanan berbatu.

Dengan akselerasi dari 0-100 km/jam dalam waktu 13,3 detik dan kecepatan maksimum mencapai 150 km/jam, mobil ini memberikan pengalaman berkendara yang responsif dan menyenangkan.

Hanya saja, efisiensi bahan bakar pada mobil ini tak bisa dibilang ramah dompet untuk SUV di kelasnya, dengan konsumsi rata-rata 8,06 km/l di perkotaan dan 11,11 km/l di luar kota.

Baca Juga: Mengenal Mitsubishi Pajero Junior: Rival Tua Suzuki Jimny dan Katana yang Tampangnya Bikin Naksir

Ditambah kapasitas tangki bahan bakar 60 liter, Feroza memungkinkan perjalanan lumayan jauh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI