Suara.com - Masih bingung cari transportasi untuk balik ke kota setelah lebaran? Tenang, Damri punya solusi nih! Bertajuk "4.4 Twindate", Damri menghadirkan promo spesial yang bikin kantong tetap aman dengan diskon menggiurkan 20 persen untuk rute Trans Jawa.
Kabar gembira ini sudah diumumkan lewat Instagram @damriindonesia dan langsung jadi perbincangan hangat di kalangan pemudik. Siapa sih yang nggak mau dapat tiket murah buat pulang ke rutinitas?
“Buat yang masih cari tiket buat balik habis Lebaran, sini merapat! Ada diskon 20 persen buat layanan DAMRI rute Trans Jawa,” tulis @damriindonesia dalam sebuah caption di akun Instagram resminya.
Tapi tunggu dulu! Sebelum berburu tiket, simak dulu nih syarat dan ketentuannya:
- Promo khusus rute Trans Jawa
- Pembelian tiket: 4 April 2025 only!
- Periode keberangkatan: 4-7 April 2025
- Potongan harga: 20% (maksimal Rp20.000 per tiket)
- Limited edition! Hanya untuk 100 pembeli tercepat
- No refund, no reschedule
- Booking wajib lewat Damri Apps
Nah, biar kamu nggak ketinggalan promo, yuk intip cara pemesanannya!
Cara Booking Super Gampang:
Cara Mudah Pesan Tiket Damri Lewat Aplikasi Damri Apps
Ingin bepergian dengan Damri? Sekarang, pemesanan tiket bisa dilakukan dengan lebih praktis melalui aplikasi Damri Apps! Ikuti langkah-langkah berikut untuk mendapatkan tiket dengan mudah:
- Unduh Aplikasi
Download Damri Apps di Google Play Store atau Apple Store.
Baca Juga: Daftar Jalan Tol yang Dapat Diskon Selama Arus Balik Pasca Lebaran 2025
- Masuk atau Daftar
Jika sudah memiliki akun, cukup log in. Jika belum, lakukan registrasi terlebih dahulu.