Suara.com - Siap-siap mudik Lenaram, Sobat. Lebaran 2025 sudah di depan mata, dan seperti biasa, jutaan pemudik akan berbondong-bondong pulang kampung. Tahun ini ada yang spesial - sistem ganjil genap bakal jadi 'wasit' di jalan tol. Mari kita kupas tuntas agar perjalananmu lancar jaya!
Pemudik Siap Membanjiri Jalanan
Bayangkan saja lebih dari 30 juta orang akan mengendarai mobil pribadi untuk mudik tahun ini. Bukan angka yang main-main, kan?
Data Kemenhub menunjukkan potret menarik - 23 persen pemudik memilih mobil pribadi, 16,9 persen naik bus, dan 16,1 pesen memilih kereta api. Yang masih setia dengan motor juga lumayan, sekitar 8,7 persen.
Oleh karena itu, pemerintah bersama pihak kepolisian melakukan rekayasa lalu lintas guna mengurangi kepadatan lalu lintas pada Lebaran 2025. Salah satunya dengan skema ganjil genap.
Kapan Ganjil Genapnya?
Jadwal ganjil genap selama arus mudik dan balik Lebaran 2025 perlu dicatat agar perjalanan lebih lancar.
Aturan ini berlaku mulai 27 Maret pukul 14.00 hingga 30 Maret 2025 pukul 24.00 untuk arus mudik. Sementara itu, arus balik akan menerapkan sistem yang sama mulai 3 April pukul 00.00 hingga 7 April 2025 pukul 24.00.
Berikut jadwal ganjil genap secara ringkasnya:
Baca Juga: Antipanik, 7 Tips Menjaga Barang saat Mudik Naik Transportasi Umum agar Tetap Aman
- Arus Mudik: 27 Maret (14.00) - 30 Maret 2025 (24.00)
- Arus Balik: 3 April (00.00) - 7 April 2025 (24.00)
Di Mana Aja Sih Berlakunya?