Suara.com - Melakukan perjalanan jauh dengan sepeda motor membutuhkan perhatian ekstra agar pengalaman berkendara tetap aman dan nyaman.
Terlebih lagi, saat musim mudik Lebaran, banyak pemotor yang memilih moda transportasi roda dua untuk mencapai kampung halaman.
Oleh karena itu, penting bagi pengendara untuk memastikan kondisi motor tetap prima demi menghindari kendala di tengah perjalanan.
Perawatan Mesin: Kunci Perjalanan Lancar
Salah satu aspek utama yang harus diperhatikan sebelum melakukan perjalanan jauh adalah perawatan mesin.
Menurut Market Development General Manager PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (EMLI), Rommy Averdy, perawatan berkala dan penggantian oli mesin secara rutin sangat penting untuk mencegah kerusakan yang tidak terduga.
“Selain servis motor berkala, penggantian oli mesin secara rutin juga mencegah terjadinya kerusakan yang tidak terduga di tengah perjalanan,” kata Rommy dalam keterangan resminya, Sabtu (22/3/2025).
Penggunaan oli yang tepat dapat menjaga performa mesin tetap optimal, meningkatkan efisiensi bahan bakar, serta memberikan kenyamanan dalam berkendara.
Untuk mendukung kebutuhan para pengendara motor, PT EMLI melalui merek Federal Oil menghadirkan berbagai produk berkualitas yang dirancang khusus untuk motor matic dan motor sport.
Baca Juga: Mudik Pantura 2025: Daftar Posko dan Tim Tanggap Darurat Siaga Lengkap dengan Lokasinya
Keunggulan Federal Matic untuk Kenyamanan Berkendara