Semurah Suzuki S-Presso tapi Mesin Setangguh Ertiga: Mobil Bekas SUV Ini Layak Dilirik

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Jum'at, 21 Maret 2025 | 16:14 WIB
Semurah Suzuki S-Presso tapi Mesin Setangguh Ertiga: Mobil Bekas SUV Ini Layak Dilirik
Harga MG ZS terbaru di Indonesia [Dok MG Motor Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Mobil ini dirancang untuk memberikan pengalaman berkendara yang nyaman, baik di jalan perkotaan maupun lintas kota, tanpa sering-sering berhenti di SPBU.

Kapasitas tangki bahan bakar 48 liter juga memberikan jangkauan yang cukup jauh, membuatnya ideal untuk perjalanan mudik bersama keluarga.

Fitur Keselamatan yang Lengkap

Resmi meluncur SUV Morris Garages, New MG ZS pada Kamis (9/9/2021) [MG Motor Indonesia].
Resmi meluncur SUV Morris Garages, New MG ZS pada Kamis (9/9/2021) [MG Motor Indonesia].

Salah satu keunggulan MG ZS adalah fitur keselamatannya yang sangat lengkap, bahkan untuk ukuran mobil bekas.

Mobil ini dilengkapi dengan struktur bodi Full Space Frame (FSF) yang memberikan perlindungan ekstra kepada penumpang.

Sistem pengereman canggih seperti ABS, EBD, dan EBA memastikan keamanan maksimal saat berkendara.

Tidak ketinggalan fitur-fitur lain seperti Stability Control System (SCS), Traction Control System (TCS), dan Hill Start Assist (HSA) yang membuat mobil ini tetap stabil di tanjakan atau tikungan tajam.

Selain itu, MG ZS juga dilengkapi dengan airbag depan, ISOFIX untuk kursi anak, dan sabuk pengaman tiga titik di semua kursi, menjadikannya kendaraan yang ramah keluarga.

Sensor parkir belakang dan lampu “Follow Me Home” juga menjadi tambahan fitur yang sangat berguna untuk aktivitas sehari-hari.

Baca Juga: Seharga Motor 125cc: Ini 5 Opsi Mobil Bekas yang Mewahnya Sekaliber Innova per Maret 2025

Kenapa Layak Dilirik untuk Mudik?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI