Toyota Rencanakan Rilis Sembilan Mobil Listrik Baru Hingga 2026

Rabu, 12 Maret 2025 | 17:05 WIB
Toyota Rencanakan Rilis Sembilan Mobil Listrik Baru Hingga 2026
Emblem mobil-mobil Toyota jenis Electric Vechile (EV) [AFP/ Robyn Beck].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Toyota berencan untuk meluncurkan sebanyak sembilan model mobil listrik hingga 2026 untuk wilayah Eropa di tengah pasar kendaraan listrik yang semakin membesar.

Raksasa otomotif asal Jepang ini mengatakan akan meluncurkan 3 SUV listrik Toyota di tahun ini, versi terbaru dari bZ4X, Urban Cruiser, dan C-HR+ dan diikuti oleh tiga SUV lainnya pada tahun 2026.

Selain itu, tiga mobil listrik merek Lexus juga akan diluncurkan dalam 12 bulan ke depan, dimulai dengan SUV RZ baru.

Toyota menyatakan, akan melakukan pendekatan “multi-pathway” untuk mengurangi emisi gas karbondioksida dengan menghadirkan berbagai pilihan kendaraan listrik sesuai kebutuhan pelanggan di setiap negara, termasuk mobil hybrid di Amerika Selatan yang penjualannya masih rendah.

"Memberikan pilihan dan kesempatan adalah inti dari mobil yang lebih baik dan semua yang kami lakukan," ujar Simon Humphries, Chief Branding Officer Toyota, dikutip Rabu (12/3/2025).

Sejauh ini, Toyota memang masih berhati-hati untuk urusan kendaraan listrik dibandingkan para kompetitor.

Tercatat, penjualan mobil listrik baru melonjak 37,3% di Eropa pada bulan Januari dan menyumbang hampir 17% dari total penjualan mobil baru setelah pada 2024 mengalami penurunan 1,3%.

Sementara, penjualan Toyota di seluruh Eropa meningkat 13,1% pada tahun 2024 menjadi lebih dari 1 juta unit di tengah total pertumbuhan pasar sebesar 0,9%.

Kontributor : Michele Alessandra Amabelle

Baca Juga: BYD Indonesia Jual 3.400 Unit Mobil Selama Januari - Februari 2025

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI