Suara.com - All New Santa Fe boleh saja jadi pendatang baru di pasar SUV Indonesia, tapi mobil gagah dari Hyundai ini sukses menggebrak berkat beberapa keunggulan yang belum ditemukan di para pesaing di pasar yang sama.
PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) pada pada akhir tahun kemarin mengatakan sudah mengantongi lebih dari 1400 pemesanan All New Santa Fe, sejak SUV pesaing Mitsubishi Pajero dan Toyota Fortuner itu diluncurkan pada Oktober 2024.
Memang dibandingkan dua pemain di pasar SUV Indonesia itu, All New Santa Fe memiliki beberapa keunggulan.
Pertama, desain
Dibandingkan dua pesaingnya, All New Santa Fe datang ke Indonesia dengan desain eksterior unik: lebih mengotak tetapi tetap elegan.
Aksen fender tegas di bagian samping, berpadu selaras dengan alloy wheels 20 dan 21 inci sehingga mobil ini mudah dikenali di jalanan.
Sementara dari belakang, All New Santa Fe juga mencolok berkat tailgate besar yang seamless. Saat tailgate terbuka, pengguna bisa menikmati ruang lega untuk bersantai saat melakukan perjalanan jarak jauh.
Yang juga hanya dimiliki All New Santa Fe adalah Roof Rack yang bisa menopang beban hingga 100 kg.
Sementara di sisi interior, yang hanya bisa ditemukan pada All New Santa Fe adalah Dual Sunroof, yang memanjang dari bagian depan ke tengah kabin. Baik pada Pajero maupun Fortuner di Indonesia belum memiliki fitur ini.
Baca Juga: Bukan Kaleng-kaleng! Spesifikasi Mobil Listrik Togg T10X Hadiah Erdogan untuk Prabowo
Yang tak kalah keren adalah panoramic curved display dari dua layar yang terintegrasi, yaitu 12,3 inci infotainment touch screen dan 12,3 inci digital cluster.