Suara.com - Pabrikan asal Tiongkok memang cukup agresif demi menjegal lawan-lawannya. Kali ini muncul manuver dari Benda, produsen motor asal Tiongkok yang siap menjegal Vespa 946.
Dilansir dari 2banh.vn, mereka siap menjegal ikon klasik Italia, Vespa 946 dengan sebuah motor retro yang gambar patennya sudah didaftarkan.
Gambar paten yang tersebar menunjukkan desain klasik dengan garis-garis tajam yang sangat mirip dengan Vespa 946. Memang tidak plek-ketiplek.
Namun, mereka melakukan beberapa penyesuaian agar produknua terlihat sedikit berbeda dari model Italia legendaris tersebut.
Perbedaan terlihat pada penempatan jok. Vespa 946 memiliki jok single-seater yang dapat dilipat di bagian belakang, Benda memilih untuk mengatur jok di bagian depan.
Perubahan ini tidak hanya mempengaruhi penampilan motor tetapi juga mengubah pengalaman berkendara.
Uniknya, Benda memilih untuk menempatkan mesin secara vertikal, sebuah keputusan yang mengakibatkan beberapa perubahan signifikan pada kinerja dan struktur kendaraan.

Mesin tegak dapat mempengaruhi keseimbangan kendaraan; jika tidak diatur dengan benar, bobot kendaraan akan bergeser ke satu sisi, mengurangi stabilitas saat dikendarai.
Selain itu, mesin tegak memakan lebih banyak ruang, yang dapat mengurangi ruang bagasi.
Namun, ini juga bisa menjadi kelebihan jika diatur dengan tepat, karena dapat memberikan kinerja yang lebih responsif.