Bangkitkan Si Kuda Besi! Rahasia Menghidupkan Motor yang "Tidur Panjang"

Pelajari cara merawat dan mengecek kondisi motor yang lama tidak digunakan. Temukan 5 komponen penting yang harus diperiksa sebelum menggunakan kembali kendaraan Anda.
Suara.com - Sudah berapa lama motor terparkir manis di garasi? Jangan kaget kalau si kuda besi mulai rewel saat diajak kembali mengaspal.
Oleh karena itu, kenali beberapa komponen yang wajib diketahui sebelum mengajak si kuda besi mengaspal. Yuk, simak panduan lengkap mengembalikan performa motormu yang sudah lama "hibernasi" dilansir dari berbagai sumber.
1. Aki
Bayangkan bangun tidur setelah berhari-hari tanpa makan. Pasti lemas, kan? Nah, begitu juga dengan aki motor.
Baca Juga: Cara Melihat Pajak Motor yang Harus Dibayarkan di STNK
Komponen ini bisa "kelaparan" kalau terlalu lama tidak diisi ulang. Tanda-tandanya? Starter ogah-ogahan, klakson yang tadinya garang jadi cempreng, atau lampu yang redup seperti lilin di ujung sumbu.
Jangan khawatir, beri dia "makanan" dengan charger aki atau ganti dengan yang baru jika sudah terlalu lemah.
2. Ban
Si kuda besi yang terlalu lama berdiri di tempat bisa mengalami "kram kaki" alias masalah pada bannya.
Apalagi kalau diparkir di bawah terik matahari - bisa-bisa ban jadi seperti kulit yang mengelupas. Cek dengan teliti ya, kalau sudah ada tanda-tanda retak atau mengelupas, lebih baik ganti sekalian.
Baca Juga: Harga Separo Honda BeAT, Sudah Keyless: Intip Pesona Ampere Reo 80
Ingat, ban adalah satu-satunya penghubung motormu dengan aspal - jangan main-main dengan keselamatanmu.