Yayasan AHM Latih Mahasiswa UIN SUKA Jadi Agen Safety Riding

Liberty Jemadu Suara.Com
Rabu, 04 Desember 2024 | 07:05 WIB
Yayasan AHM Latih Mahasiswa UIN SUKA Jadi Agen Safety Riding
Yayasan AHM berkolaborasi dengan UIN SUKA Yogyakarta untuk menyiapkan Agen Safety Riding dari kalangan mahasiswa. [Dok AHM]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Yayasan AHM berkolaborasi dengan Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga (UIN SUKA) Yogyakarta untuk menyiapkan Agen Safety Riding dari kalangan mahasiswa.

Sebanyak 30 mahasiswa UIN SUKA diberikan pelatihan dalam kegiatan Safety Riding Awareness, yang bertujuan untuk membekali mereka dengan kompetensi yang diperlukan untuk mengkampanyekan keselamatan berkendara di kalangan generasi muda dan komunitas sekitar.

Kegiatan Safety Riding Awareness dibuka secara resmi oleh Rektor UIN SUKA, Prof. Noorhaidi Hasan S.Ag, MA, M.Phil, Ph.D, bersama Ketua Yayasan AHM, Ahmad Muhibbuddin, di UIN SUKA Yogyakarta pada 2 November kemarin. 

Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen Yayasan AHM untuk melibatkan generasi muda dalam kampanye keselamatan berkendara, baik di lingkungan kampus maupun di lokasi Kuliah Kerja Nyata (KKN) sebagai bagian dari pengabdian masyarakat.

"Budaya keselamatan berkendara harus terus dikembangkan oleh banyak pihak. Kami berharap para Agen Safety Riding yang lahir dari kampus ini dapat kreatif dalam menyebarkan kesadaran keselamatan berkendara kepada masyarakat dan lingkungan kampus," kata Muhib dalam siaran pers di Jakarta. 

Dalam kegiatan itu para Agen Safety Riding diberikan pengetahuan dan keterampilan khusus, mulai dari dasar-dasar berkendara hingga teknik prediksi bahaya. 

Pelatihan ini diberikan oleh Astra Honda License Instructure (AHLI) Astra Motor Yogyakarta melalui teori dan praktik yang dilaksanakan di Astra Motor Safety Riding Center Yogyakarta dan Zona Lintasan Keselamatan Berkendara UIN SUKA.

Untuk memperkuat kompetensi mereka, peserta juga dilatih cara mengajar dan memberikan edukasi keselamatan berkendara kepada calon peserta lainnya. 

Yayasan AHM mendukung fasilitas pembelajaran dengan menyediakan Zona Lintasan Keselamatan Berkendara di kampus UIN SUKA, yang akan digunakan oleh para Agen Safety Riding untuk mengedukasi lingkungan kampus.

Baca Juga: Cara AHM Uji Kualitas Instruktur Safety Riding Honda

Acara ini juga dihadiri oleh 50 peserta KKN yang mendapatkan pengetahuan tentang keselamatan berkendara dari sepeda motor Honda. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI