Dashcam Pintar dengan Perintah Suara, Harga di Bawah Rp1 Juta

Muhammad Yunus Suara.Com
Senin, 25 November 2024 | 15:47 WIB
Dashcam Pintar dengan Perintah Suara, Harga di Bawah Rp1 Juta
Dashcam (kamera dasbor) 70mai M310 yang dipajang pada pameran otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 di ICE BSD City, Tangerang, Banten, Minggu (24/11/2024) [Suara.com/ANTARA]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Perintah suara

Meski termasuk kategori dashcam harga terjangkau, M310 telah dibekali fitur voice command yang dapat diperintahkan untuk mengambil gambar, menghidupkan atau mematikan audio hanya dengan perintah suara, sehingga membebaskan pengemudi menggunakan tangan dan mengaturnya secara manual.

Kontrol aplikasi

Menggunakan M310 lebih mudah dengan dukungan aplikasi di ponsel pintar. Dengan aplikasi, pengguna dapat mengontrol dashcam lebih mudah dan instan, bahkan dari jarak jauh, seperti merekam gambar, hingga memantau streaming rekaman secara langsung (live).

“Di Vietnam, Thailand, dashcam adalah perangkat wajib yang diatur dalam Undang-Undangnya, di Korea juga kalau ada kecelakaan tidak bisa klaim asuransi tanpa ada bukti rekaman dari dashcam, jadi, sebetulnya dashcam ini sangat penting, untuk menjadi bukti kalau ada kejadian tidak diinginkan,” kata Deodato.

“Apa lagi di kota-kota besar, banyak hal bisa terjadi di jalanan,” tambahnya.

Adapun pada pameran otomotif GJAW 2024 yang berlangsung 22 November hingga 1 Desember 2024 ini, merek dashcam yang telah menjual dua juta dashcam dalam satu tahun ke lebih dari 100 negara tersebut ikut turut serta dengan stan yang berlokasi di Hall 7 S4 ICE BSD City, Tangerang, Banten.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI