Suara.com - Crosser muda PT Astra Honda Motor (AHM), M. Arsenio Algifari, sukses mengamankan dua podium pada ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Motocross Grasstrack 2024 kelas MX2 seri ketiga yang berlangsung 15 - 17 November 2024, di Sirkuit Akarmas Sumbing Mountain, Wonosobo, Jawa Tengah.
Prestasi ini diraih pembalap 17 tahun setelah absen di dua seri sebelumnya karena menderita cedera. Pembalap asal Jakarta ini menunjukkan performa terbaiknya dengan meraih posisi kedua dalam dua race yang digelar
"Meski baru pulih dari cedera, saya berusaha keras sejak sesi kualifikasi hingga kedua race berlangsung. Bersama tim, kami menyiapkan berbagai strategi untuk balapan hari ini, dan hasilnya sangat memuaskan," kata Arsenio dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Senin (18/11/2024).
Dalam balapan pertama dan kedua yang digelar pada Minggu (17/11/2024), Arsenio dengan tunggangannya, Honda CRF250R, berhasil langsung masuk dalam grup terdepan.
Baca Juga: Crosser Astra Honda Tuntaskan Perjuangan di MXGP Lombok
Sepanjang balapan, ia konsisten mempertahankan posisi kedua dan fokus untuk menyelesaikan balapan pada race pertama. Pebalap binaan AHM ini pun sukses finis di posisi kedua.
Pada race kedua, Arsenio kembali berhasil masuk ke grup posisi terdepan sejak awal. Memasuki lap kedua, Arsenio menunjukkan persaingan yang sengit dengan pebalap di depannya. Dengan semangat untuk meraih podium, ia konsisten mempertahankan posisi kedua selama balapan berlangsung. Hingga garis finis, Arsenio sukses mengamankan posisi kedua.
General Manager Marketing Planning & Analysis AHM, Andy Wijaya, menyampaikan bahwa perjuangan Arsenio di ajang Kejurnas ini layak mendapatkan apresiasi. Semangatnya dalam menaklukkan sirkuit dan meraih prestasi diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi crosser muda Indonesia lainnya.
"Arsenio berhasil membuktikan hal tersebut dengan meraih podium terbaik, sekaligus menginspirasi pebalap muda lainnya untuk meraih prestasi terbaik," ujar Andy.
Dengan raihan dua podium ini, Arsenio berhasil mengumpulkan 44 poin dari 2 balapan yang diikutinya.
Baca Juga: Montir Jadi Bohir: Kisah Program Wirausaha Honda Mengubah Hidup Agus di Pelosok Timur Bali