Suara.com - AION Indonesia akan menyuguhkan pengalaman berkendara modern dan mewah melalui dua model unggulan, AION Y Plus dan Hyptec HT, pada ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) Semarang 2024.
Acara ini berlangsung dari 23-27 Oktober 2024 di Muladi Dome, Universitas Diponegoro. Selain menampilkan teknologi mobil listrik yang efisien dan ramah lingkungan, kedua model ini juga dilengkapi dengan fitur kenyamanan mutakhir, termasuk kursi Hyptec HT yang memiliki fungsi pijat otomatis untuk meningkatkan kenyamanan berkendara.
Chief Executive Officer AION Indonesia, Andry Ciu mengatakan fasilitas kenyamanan mobil listrik di lakukan inovasi terbaru. Ia juga mengungkapkan baru pertama kali mengikuti pameran otomotif di Kota Semarang.
"Kami ingin memberikan keyakinan kepada konsumen otomotif di Semarang dan sekitarnya bahwa saat ini adalah momen yang tepat untuk memesan AION Y Plus dan Hyptec HT, karena dealer kami tidak hanya melayani sales, namun juga sudah siap melayani kegiatan after sales secara resmi,” ujarnya di Semarang pada Rabu (23/10/2024).
Baca Juga: AION Mulai Perakitan Lokal Mobil Listrik di Indonesia Tahun Depan
Spesifikasi Canggih dan Fasilitas Premium AION Y Plus adalah SUV kompak yang dirancang dengan fitur intelligent voice assistant dan interior luas. Salah satu keunggulan utamanya adalah kursi yang bisa dilipat hingga setara dengan King Size Bed, memberikan kenyamanan optimal bagi pengendara dan penumpang dalam perjalanan panjang.
Dengan varian kapasitas baterai 50,66 kWh hingga 63,2 kWh, AION Y Plus dapat menempuh jarak hingga 490 km dalam sekali pengisian, menjadikannya pilihan ideal untuk mobilitas perkotaan dan antar kota.
Namun, daya tarik utama dari Hyptec HT adalah fasilitas kursi pijat Hyptec HT yang menambah pengalaman berkendara mewah. Kursi ini dilapisi dengan Nappa Leather berkualitas tinggi, serta dilengkapi dengan sistem pijat ergonomis yang dapat diaktifkan selama perjalanan, menghadirkan kenyamanan kelas atas bagi pengendara.
Teknologi ini cocok untuk konsumen yang mengutamakan kenyamanan, terutama saat melewati perjalanan panjang atau dalam kondisi lalu lintas yang padat.
Performa Tangguh dan Efisiensi Energi Hyptec HT tak hanya unggul dalam kenyamanan, tetapi juga dalam performa. Mobil listrik premium ini ditenagai oleh motor listrik bertenaga 250 kW atau 335 HP, dengan akselerasi 0-100 km/jam hanya dalam waktu 5,8 detik.
Baca Juga: SEVA Mencatatkan Lebih Dari 5.300 Instant Approval Sepanjang GIIAS 2024
Baterai berkapasitas 83 kWh memungkinkan Hyptec HT menempuh jarak lebih dari 600 km dalam satu kali pengisian penuh, memberikan efisiensi energi yang mengesankan.
Selain performa dan kenyamanan, Hyptec HT juga dilengkapi dengan teknologi keamanan canggih, termasuk ABS dan EBD, serta sistem pengereman darurat. Kabin Hyptec HT diisi dengan sistem infotainment 22 speakers Dolby Atmos, yang menciptakan pengalaman audio yang luar biasa, semakin memperkuat kesan premium.
Dengan teknologi canggih dan fitur kenyamanan eksklusif, seperti kursi pijat Hyptec HT, AION Y Plus dan Hyptec HT bakal menarik perhatian pengunjung GIIAS Semarang 2024, sekaligus menunjukkan bagaimana mobil listrik dapat menghadirkan solusi mobilitas yang ramah lingkungan dan mewah.