Suara.com - Kalian baru saja membeli motor impian? Sebelum memacu motor baru tersebut dengan kencang, ada satu tahap penting yang perlu Anda lakukan yakni inreyen.
Apa itu Inreyen?
Seperti dilansir dari berbagai sumber, Inreyen atau yang juga dikenal sebagai break-in, adalah masa penyesuaian komponen motor baru. Proses ini bertujuan untuk memastikan kondisi motor tetap awet dan optimal dalam jangka panjang.
Meskipun motor telah melalui uji ketat di pabrik, inreyen tetap diperlukan untuk membersihkan sisa-sisa produksi dan memastikan semua komponen bekerja dengan sempurna.
Baca Juga: Urgensitas Perda Tasikmalaya dan Teror Geng Motor yang Belum Usai
Mengapa Inreyen Penting?
Selama proses produksi, mungkin masih ada partikel-partikel kecil atau sisa oli pengawet yang tertinggal. Inreyen membantu membersihkan sisa-sisa ini, mencegah potensi hambatan pada kinerja komponen motor. Dengan melakukan inreyen dengan benar, pemotor memastikan:
- Umur pemakaian motor yang lebih panjang
- Performa optimal mesin
- Keselamatan berkendara yang lebih terjamin
Bagaimana Melakukan Inreyen?
Berikut beberapa tips melakukan inreyen:
- Hindari kecepatan tinggi selama 500-1000 km pertama
- Variasikan kecepatan motor, hindari kecepatan konstan
- Hindari akselerasi mendadak
- Lakukan servis pertama tepat waktu
Inreyen mungkin terdengar merepotkan, tetapi manfaatnya sangat besar bagi kondisi motor Anda dalam jangka panjang. Dengan melakukan inreyen dengan benar, Anda telah melakukan investasi untuk performa dan umur motor Anda.
Baca Juga: Motorku X: Lebih dari Sekadar Booking Servis, Kini Hadirkan Ragam Fitur Menarik