Detail Lengkap 'Phoenix', Modifikasi dengan Basis Royal Enfield Super Meteor 650 yang Ciamik

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 18:25 WIB
Detail Lengkap 'Phoenix', Modifikasi dengan Basis Royal Enfield Super Meteor 650 yang Ciamik
Phoenix, motor custom dengan basis Royal Enfield Super Meteor 650 (Dok. Royal Enfield)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Motor Phoenix baru saja diperkenalkan di Kustomfest 2024pada hari ini (5/10/2024). Tentunya ada yang penasaran apa saja sih ubahan yang dilakukan sehingga tampilannya terlihat makin ciamik? Intip ubahan lengkapnya.

Motor kustom Royal Enfield "Phoenix" yang dibuat oleh AMS Garage ini menunjukkan kombinasi sempurna antara seni dan inovasi teknis. Phoenix menggunakan Royal Enfield Super Meteor 650 sebagai donor motor, dengan tahun produksi 2024.

Rangkanya sepenuhnya dibuat secara handmade untuk memberikan hasil yang unik, sementara bodywork motor ini menggunakan bahan full aluminium yang dipoles dengan sentuhan raw finishing (hairline polished).

Kenyamanan pengendara diperhatikan dengan penggunaan jok kulit custom yang dibuat dengan detail ukiran tangan. Sistem knalpotnya didesain kustom dengan dua pipa handmade, menambah kesan eksklusif.

Baca Juga: Potret Motor Sport Murah Meriah, Lebih Murah dari Honda BeAT?

Phoenix, motor custom dengan basis Royal Enfield Super Meteor 650 (Suara.com/Gagah Radhitya)
Phoenix, motor custom dengan basis Royal Enfield Super Meteor 650 (Suara.com/Gagah Radhitya)

Pada bagian depan, suspensi girder kustom dan shock air suspension memberikan kontrol dan kenyamanan optimal. Pijakan kaki menggunakan billet aluminium custom, mempertegas nuansa premium dari motor ini.

Di bagian kemudi, stang dan grip dibuat secara manual dengan bahan aluminium yang dipadukan dengan kulit, memberikan kesan estetis sekaligus nyaman. Sistem kontrol seperti kopling menggunakan mekanisme twist clutch buatan tangan, sementara throttle-nya menggunakan inner throttle handmade.

Bagian lain yang tak kalah menarik adalah roda yang dilengkapi hub custom dan velg aftermarket dengan ukuran ban Firestone Ribbed 3.00-21 di bagian depan, dan Pirelli Night Dragon 150/80-16 di bagian belakang.

Penyempurnaan terakhir adalah finishing tubuh motor dengan teknik raw hand-brushed yang memberikan tampilan rustic namun berkelas, dilengkapi dengan beberapa elemen krom pada rangka. Kombinasi antara desain unik dan komponen berkualitas tinggi menjadikan Phoenix motor kustom yang sangat menarik dan layak diperhatikan.

Baca Juga: Toyota Veloz Hybrid Segera Diluncurkan di Indonesia?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI