Suara.com - PT Pertamina (Persero) resmi menurunkan harga jual eceran sejumlah produk BBM nonsubsidi, termasuk Pertamax dan Pertamax Turbo, mulai 1 Oktober 2024. Penurunan harga ini merupakan kabar menggembirakan bagi para konsumen, terutama di tengah kondisi ekonomi yang masih belum sepenuhnya pulih.
Hal ini tentunya menjadi kabar baik untuk pengguna Honda PCX. Kini, isi full tank tak perlu lagi keluar uang banyak.
Mari hitung pengeluaran untuk mengisi penuh tangki Honda PCX dengan Pertamax. Dengan kapasitas tangki 8 liter, sebelumnya pengendara Honda PCX harus merogoh kocek sekitar Rp 103.600 untuk sekali pengisian.
Namun, setelah penurunan harga, biaya yang dikeluarkan menjadi sekitar Rp 96.800. Artinya, pengendara Honda PCX bisa menghemat sekitar Rp 6.800 untuk setiap kali pengisian penuh tangki.
Baca Juga: Subsidi Konversi Motor Listrik Akan Berlanjut di Era Prabowo
Ngomongin soal penurunan harga Pertamax. Ini sejalan dengan penurunan harga minyak mentah dunia. Selain itu, kebijakan pemerintah untuk menjaga stabilitas harga BBM juga turut mempengaruhi penyesuaian harga ini.
Penurunan harga Pertamax tentu saja memberikan sejumlah manfaat bagi konsumen, antara lain:
- Pengeluaran lebih hemat: Pengendara motor dapat menghemat pengeluaran untuk bahan bakar.
- Daya beli meningkat: Dengan pengeluaran untuk bahan bakar yang lebih rendah, konsumen dapat mengalokasikan anggaran untuk kebutuhan lainnya.
- Merangsang pertumbuhan ekonomi: Penurunan harga BBM diharapkan dapat mendorong konsumsi masyarakat dan meningkatkan aktivitas ekonomi.
Penurunan harga Pertamax merupakan kabar baik bagi seluruh konsumen, terutama bagi pengguna motor matic seperti Honda PCX. Dengan harga yang lebih terjangkau, pengendara motor dapat menikmati berkendara tanpa harus khawatir dengan pengeluaran yang terlalu besar untuk bahan bakar.