Suara.com - PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI), Agen Pemegang Merek (APM), manufaktur, dan distributor resmi kendaraan Isuzu di Indonesia, merayakan pencapaian besar 50 tahun kehadirannya di Indonesia sejak 1974.
Tak hanya menjadi pemain lama di industri otomotif nasional, Isuzu kini memposisikan dirinya sebagai pemimpin dalam inovasi teknologi dan transformasi digital di segmen kendaraan komersial.
"Keberhasilan ini adalah hasil dari kepercayaan konsumen serta komitmen Isuzu untuk terus berinovasi," ujar Yusak Kristian Solaeman, Presiden Direktur PT IAMI, dalam pernyataan resminya pada Selasa.
"Kami berusaha tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan kendaraan komersial yang efisien, tetapi juga untuk terus beradaptasi dengan perkembangan teknologi dan tuntutan pasar yang semakin canggih."
Baca Juga: Begini Wajah, Spesifikasi dan Harga Isuzu MU-X: Kini Nggak Kebanting sama Fortuner dan Pajero
Salah satu momen penting dalam perjalanan PT IAMI adalah peluncuran Isuzu Traga pada tahun 2018. Model ini tidak hanya dirancang untuk pasar Indonesia, tetapi juga menjadikan Indonesia sebagai basis manufaktur dan ekspor kendaraan global Isuzu.
Dalam upaya mencapai visi sebagai manufaktur kelas dunia, PT IAMI terus berinovasi, khususnya melalui digitalisasi produk dan layanan.
Langkah ini berhasil membawa Isuzu menjadi produsen kendaraan komersial pertama yang menerima sertifikasi Industri Indonesia 4.0 Readiness Index (INDI 4.0) dari Kementerian Perindustrian Republik Indonesia.
Pada 2024, Isuzu juga berhasil meningkatkan pangsa pasar kendaraan komersialnya hingga 31,1 persen meski di tengah penurunan pasar secara keseluruhan. Prestasi ini menegaskan kepercayaan konsumen terhadap komitmen Isuzu dalam mendukung bisnis mitranya melalui inovasi dan efisiensi.
Penghargaan Top Brand yang diraih Isuzu pada 2024 untuk kategori kendaraan komersial kargo juga menjadi bukti kuat bahwa transformasi teknologi yang dilakukan PT IAMI mendapat respons positif dari masyarakat.
Baca Juga: Penampilan Baru Isuzu MU-X, Lebih Ganteng Dibanding Versi Sebelumnya
Isuzu terus berupaya menjadi pionir dalam adopsi teknologi termutakhir, baik dalam pengembangan produk maupun layanan purna jual, untuk memastikan relevansi dan daya saing di era Industri 4.0.
Dengan peringatan setengah abad kehadirannya, Isuzu menegaskan perannya sebagai produsen yang berorientasi masa depan, berinovasi melalui teknologi digital, dan siap menyongsong tantangan global.